FST UIN Suska Riau Menandatangani MoA dengan SEEDS; Berharap Menjadi Cikal Bakal Kelas Internasional
FST UIN Suska, Pekanbaru – Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Sultan Syarif Kasim Riau dikunjungi oleh salah satu tim dari Socio-Economic and Educational Southeast Asia (SEEDS) untuk Indonesia. Kedatangan delegasi dari organisasi internasional yang bergerak di bidang pendidikan, sosial, dan ekonomi di Asia ini, guna menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) dengan FST UIN Suska Riau, Senin (12/11/2018).
FST UIN Suska Riau akan melakukan kerja sama dalam bentuk pendidikan dan pengajaran yang akan dilibatkan kepada seluruh tenaga pengajar di FST UIN Suska Riau. Hal ini bertujuan untuk membangun Sumber Daya Manusia di FST UIN Suska Riau.
Turut hadir Dekan FST UIN Suska Riau, bapak Dr. H. Mas’ud Zein, M.Pd.; Wakil Dekan I FST, bapak Dr. Harris Simaremare, M.T.; Wakil Dekan III FST, ibu Dr. Zaitun, M.Ag.; dan Ketua dan Sekretaris program studi selingkungan FST UIN Suska Riau di ruang Rapat Pimpinan FST.
Untuk tahap awal kerja sama akan difokuskan dalam bentuk penyediaan tenaga pengajar dari SEEDS pada english course. Hal ini sejalan dengan rencana UIN Suska Riau untuk mewujudkan kelas internasional pada program studi umum.
Dari pihak SEEDS sangat terkesan dengan antusias FST UIN Suska Riau dalam mewujudkan kerja sama ini. Mr. David mengatakan keberhasilan proyek tersebut tergantung kesungguhan dari peserta. (Roby)