PEKANBARU, 3 November 2025 – Program Studi Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau menggelar Workshop Capstone Design Project. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dosen Program Studi Teknik Elektro serta beberapa dosen dari program studi lain di lingkungan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Suska Riau.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Suska Riau, Assoc. Prof. Dr. Yuslenita Muda, M.Sc. Dalam sambutannya, beliau menegaskan pentingnya kegiatan ini bagi para dosen untuk memperkuat pemahaman dalam membimbing mahasiswa.
“Workshop ini diharapkan dapat memberikan pencerahan bagi para dosen dalam mendampingi mahasiswa merancang, menganalisis, hingga menghasilkan prototype dari suatu proyek,” ujar Yuslenita.
Ketua Program Studi Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi UIN Suska Riau, Dr. Liliana, S.T., M.Eng., menyampaikan bahwa penerapan Capstone Design Project merupakan bagian penting dari transformasi pembelajaran menuju Outcome Based Education (OBE).
“Capstone design dapat diintegrasikan tanpa menghilangkan identitas riset dosen, bahkan justru menjadi wadah kolaboratif yang menghidupkan riset-riset baru. Kami berharap para dosen dapat memperoleh perspektif baru bahwa capstone design adalah model pembelajaran inovatif yang menggabungkan aspek riset, penerapan teknologi, dan penguatan kompetensi mahasiswa,” jelasnya.
Konsep Utama Capstone Design Project
Workshop ini menghadirkan Muhammad Iqbal Arsyad, S.T., M.T., dosen dari Sekolah Teknik Elektro dan Informatika Institut Teknologi Bandung (STEI ITB) sebagai narasumber utama. Dalam paparannya, beliau menjelaskan bahwa “Capstone diibaratkan sebagai batu terakhir (capstone) dalam pembangunan struktur, yang menandai puncak proses belajar mahasiswa.”
Lebih lanjut, Muhammad Iqbal Arsyad memaparkan beberapa konsep utama dalam pelaksanaan Capstone Project:
- Puncak Pembelajaran dan Solusi Praktis: Berbeda dengan tugas akhir tradisional yang berfokus pada riset, Capstone Project menuntut mahasiswa untuk menghasilkan solusi nyata dan implementatif. Mahasiswa ditantang untuk mengatasi permasalahan kompleks di dunia nyata yang belum memiliki solusi jelas.
- Mengasah Keterampilan Holistik: Capstone mengintegrasikan berbagai aspek pengetahuan dan kemampuan teknis yang telah diperoleh selama perkuliahan.
- Penguatan Soft Skills: Proyek ini berperan penting dalam meningkatkan kemampuan komunikasi, kerja sama tim, serta manajemen proyek.
- Wujud Kesadaran Profesional: Capstone menumbuhkan pemahaman terhadap etika dan profesionalisme dalam praktik rekayasa.
- Instrumen Pengukuran Kurikulum: Berfungsi untuk menilai ketercapaian pembelajaran mahasiswa secara menyeluruh.
Beliau juga menambahkan bahwa sebagai penutup dari kurikulum, Capstone Project berperan sebagai alat ukur komprehensif untuk menilai capaian Student Outcomes dan Course Learning Outcomes (CPMK). Proyek ini memastikan bahwa kurikulum mampu mengukur kompetensi mahasiswa, baik dari aspek teknis maupun non-teknis.
Hasil dari Capstone Project nantinya akan dimanfaatkan untuk peningkatan dan penyempurnaan kurikulum secara berkelanjutan. Melalui kegiatan ini, para dosen diharapkan memperoleh wawasan baru mengenai implementasi Capstone Design Project dalam kurikulum. Tujuannya adalah untuk mendukung peningkatan kualitas pembelajaran berbasis riset dan penguatan kompetensi mahasiswa di bidang teknik elektro
Kontak Media:
Humas Fakultas Sains dan Teknologi
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
📧 humas.fst@uin-suska.ac.id | ☎ 081170704440




