Himasi Ajak Berbagi Kebahagiaan
FST UIN Suska, Pekanbaru – Berbagi adalah proses melepaskan hak kita terhadap sesuatu kepada orang lain tanpa kita mengharapkan balasan dari orang tersebut. Terkadang memberi akan membuat hati merasa bahagia. Seakan ada beban yang lepas dari hidup. Bagaimana rasa ini bisa muncul? Inilah yang dilakukan oleh mahasiswa Sistem Informasi (SI) Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau.
Adapun kegiatan ini lebih akrab disebut dengan Sistem Informasi Berbagi. Kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa ataupun donatur mengetahui masih banyak orang-orang yang membutuhkan uluran bantuan berupa moril maupun materil. Sabtu (30/12), Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (Himasi) FST UIN Suska Riau menyerahkan sumbangsih ke Panti Asuhan Ar-Rahim yang terletak di Jalan Garuda Sakti KM 3, Pekanbaru. Sumbangan yang telah disalurkan tersebut dikumpulkan selama dua minggu.
Kunjungan ke panti asuhan diawali dengan kata sambutan oleh kedua belah pihak, yakni Himasi dan Pengurus Panti Asuhan Ar-Rahim serta ditutup dengan doa bersama. Usai ditutup, Himasi pun turut berbagi kebahagiaan bersama anak-anak di panti asuhan dengan mengadakan berbagai permainan serta memberikan hadiah bagi anak-anak yang memenangkan permainan tersebut. Adapun bantuan yang telah diberikan kepada pengurus panti asuhan, ibu Zainab berupa uang, pakaian layak pakai, buku bacaan, alat tulis, sembako, dan mainan anak-anak. Himasi pun turut mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang terdiri dari mahasiswa Sistem Informasi, dosen, alumni, serta umum.
Jerri, selaku Ketua Himasi berharap dapat diberikan waktu untuk dapat berkunjung ke panti asuhan lainnya, serta berdoa agar banyak yang memuliakan anak yatim. “Sebab apabila memuliakannya maka telah Allah SWT janjikan surga padanya. Kegiatan ini juga didasari oleh Surat Al-Ma’un ayat 1-7 dan surat An-Nisa ayat 36, tentang menyantuni anak Yatim,” tambah Jerri. (T)