Mahasiswa Teknik Industri Raih Juara I dan Best Paper di Fisip Berkarya

FST UIN Suska, Pekanbaru – Tim Teknik Industri yang terdiri dari Nazamuddin Siregar, Muhammad Fadli, dan Andrian Saputra meraih pretasi Juara I dan Best Paeper dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan ilmu Politik Universitas Riau (UR). Kegiatan ini dilaksanakan di kampus UR selama sembilan hari, mulai 17 hingga 25 April 2018.

Tema yang diangkat pada perlombaan tersebut adalah “Inovasi Pemuda Indonesia sebagai Akselerator dalam Pencapaian SDG’s (Suistainable Development Goals) 2030.” Tim Industri mengambil sub tema mengenai memberantas kemiskinan.

“Kami mengambil ini karena zaman seperti sekarang para pemuda khususnya mahasiswa tidak lagi mementingkan masalah kemiskinan di masyarakat. Inilah bentuk aksi nyata kami sebagai mahasiswa yang harus memenuhi keinginan rakyat di luar sana,” ujar Fadli.

Dia berharap dengan gagasan yang mereka buat dapat merealisasikannya sehingga mereka dapat memenuhi janji mereka kepada rakyat.

“Kami ingin di kompetisi selanjutnya bisa memenangi perlombaan dan mencapai tingkat internasional dan tak lupa pula mengharumkan nama jurusan dan kampus kami,” tutupnya. (Roby)

fisip (1)
Tim Industri foto bersama setelah menerima hadiah. Foto: Fadli

 

fisip (4)
Tim Industri mempresentasikan hasil KTI. Foto: Fadli