Hari Kedua Kerja, FST UIN Suska Riau Gelar Halalbihalal

Fakultas Sains dan Teknologi menggelar Halalbihalal pada hari kedua masuk kerja pasca lebaran di rumah Dekan FST Dr. Hartono, M.Pd di Jl. Kamboja, Tampan, Pekanbaru. Pantauan Tim Jurnalis FST, Selasa (12/7/2016), Halalbihalal ini dimulai pada pukul 11.30 WIB. Acara Halalbihalal dihadiri oleh Wakil Dekan II Dr. Rado Yendra. M.Sc, Wakil Dekan III Dr. Okfalisa, Ka-Prodi dan Dosen di lingkungan FST.

Acara Halalbihalal dimulai dengan makan bersama, dilanjutkan ceramah agama kemudian saling bersalaman antara pimpinan, dosen dan staf FST. Dalam sambutannya, Dekan FST sekaligus tuan rumah acara halalbihalal menyampaikan terimakasih atas kehadiran Dosen dan Staf di Lingkungan FST. “Kami ucapkan terimakasih banyak atas kehadiran Bapak/Ibu Wakil Dekan, Pimpinan, Dosen dan Staf di lingkungan Fakultas Sains dan Teknologi, mohon maaf lahir dan batin kepada segenap civitas akademika FST UIN Suska Riau. Budaya halalbihalal sendiri merupakan refleksi ajaran Islam yang sangat baik karena menunjukkan toleransi terhadap sesama. Di momen ini, kita saling bertemu, berjabat erat dan bertukar sapa, semoga silaturrahmi tetap terjaga dan menambah semangat bekerja” pungkasnya.

Halalbihalal juga digelar di rumah Wakil Dekan III Dr. Okfalisa (Rabu, 13/7/2016), rumah Wakil Dekan I Dr. Teddy Purnamirza (Kamis, 14/7/2016), Ka-Prodi Teknik Informatika, Muhammad Irsyad, MT (Kamis, 14/7/2016) dan tidak ketinggalan Pimpinan, dosen-dosen, staf dilingukang FST yang bergantian membuat acara halalbihalal.

Dekan FST Dr. Hartono, M.Pd Sedang Memberikan Kata Sambutan di Acara Halalbihalal FST 1437 H
Dekan FST Dr. Hartono, M.Pd Sedang Memberikan Kata Sambutan di Acara Halalbihalal FST 1437 H
Halal
Halalbihalal di Rumah Wakil Dekan I, Dr. Teddy Purnamirza

– FST Journalist Team