FU As-salam Laksanakan Training Dakwah Sekolah

FST UIN SUSKA, Pekanbaru – Forum Ukhwah As-salam (FU As-salam) Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN SUSKA) Riau mengadakan Training Dakwah Sekolah (TDS). Kegiatan ini dilaksanakan pada Jum’at (4/8) lalu. TDS di laksanakan di SMAN 15 Pekanbaru dengan tema “Dakwah adalah amanah dari Allah SWT. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih pengurus dan pembina kerohisan di SMAN 15 Pekanbaru, menjalin silaturahim dengan pihak sekolah dan memotivasi siswa dalam belajar dan berorganisasi.

Adapun kegiatan TDS ini diisi oleh Wakil Dekan III FST UIN SUSKA Riau ibu Dr. Okfalisa, M.Sc. sebagai pemateri pertama dan Tedi Iswanto yang merupakan salah satu mahasiswa Teknik Informatika UIN SUSKA Riau yang mengisi sebagai pemateri kedua. Peserta kegiatan ini sangat antusias dalam mengikuti kegiatan TDS ini.