POM FASTE 2017 Wadah Olahraga Mahasiswa FST

FST UIN Suska, Pekanbaru – Pekan Olahraga Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (POM FASTE) 2017 resmi ditutup oleh Gubernur Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Wais Aulya. Acara ini merupakan acara bergengsi tahunan mahasiswa FST yang bertujuan untuk meningkatkan dan mencari bibit unggul mahasiswa di bidang olahraga. POM FASTE 2017 berlangsung meriah, dimana kegiatan yang pertama dilaksanakan adalah Mobile Legends. Disusul dengan Voli, Catur, Futsal, Badminton, Bola Basket, dan terakhir Sepak bola.

Adapun POM FASTE 2017 berlangsung sejak Jumat, 17 November 2017 dan resmi ditutup pada  Sabtu, 13 Januari 2018 pukul 14.00 WIB di Theater Room FST. Penutupan dihadiri oleh Wakil Gubernur BEM FST, Pengurus BEM FST, Perwakilan setiap Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) di FST, dan peserta POM FASTE 2017. Wais Aulya berharap,’’Semoga kegiatan POM FASTE untuk tahun berikutnya dapat dilaksanakan lebih maksimal dibandingkan tahun ini. Karena dapat dikatakan POM FASTE tahun ini jauh dari yang diharapkan.’’

Adapun Pemenang dalam POM FASTE 2017 adalah:

Sepak Bola
Teknik Informatika

Bola Basket
1.Teknik Elektro
2.Teknik Industri

Badminton Tunggal Putri
1.Shintia Guslika (Teknik Industri)
2.Nurmayani (Teknik Informatika)

Badminton Ganda Putri
1.Indika-Elvira (Teknik Elektro)
2.Rahma-Febri (Matematika)

Badminton Tunggal Putra
1.Andri Hairiyadi (Sistem Informasi)
2.Yogi Ismemet (Teknik Elektro)
3.Fadli Muzani (Sistem Informasi)

Badminton Ganda Putra
1.Yogi-Fadhlillah (Teknik Elektro)
2.Putra-Wirawan (Teknik Industri)
3.M.Rizki-Hendrik (Teknik Industri)

Futsal
1.MCR’14
2.APY’45

Catur
1.Rahmad Marsudi
2.Bayu Sugara
3.A.D.Dian Kurniawan

Voli Putri
1.Matematika
2.Sistem Informasi
3.Teknik Industri

Voli Putra
1.Teknik Informatika
2.Teknik Elektro

Mobile Legends
1.Tim S.T (Teknik Industri)
2.Tim Tenggen’D (Teknik Elektro)
3.Tim Pew Squad (Teknik Elektro)

Sementara itu, POM FASTE 2017 telah menyediakan piala bergilir untuk HMJ yang unggul dalam pertandingan di POM FASTE 2017. Adapun poin tersebut terdiri dari juara 1 sebanyak 5 poin, juara 2 sebanyak 3 poin, dan juara 3 sebanyak 1 poin. Adapun juara umum ini diungguli oleh jurusan Teknik Informatika sebanyak 30 poin. Disusul oleh Teknil Elektro, Teknik Industri, Sistem Informasi, dan Matematika. Rencananya piala bergilir akan diserahkan langsung oleh Dekan FST, Bapak Hartono pada Senin, 15 Januari 2018 di ruangan beliau. (Roby – Tifa)

IMG-20171125-WA0012
Pertandingan Badminton
IMG_20171123_155456
Pertandingan Sepakbola
IMG_20171122_173051_1
Pertandingan Bola Voli
IMG_20171124_082913
Pertandingan Catur
IMG_20171117_173932
Pemain Mobile Legends
IMG_20171117_173616
Penonton Menonton Pertandingan Mobile Legends
IMG-20171125-WA0037
Pemain Futsal Foto Bersama
JUARA 1 BOLA BASKET
Pemain Bola Basket
IMG-20180113-WA0081
Penyerahan Piala kepada Pemenang